Kehebohan MasterChef Indonesia Season 11 dan Kemenangan Belinda Christina

Posted on

teelegiriaotravez.com – Babak grand final dan penetapan juara ajang pencarian bakat memasak, MasterChef Indonesia season 11, menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Penetapan Belinda Christina sebagai juara dianggap tidak adil hingga menyinggung isu ras.

Bukan hanya Belinda, juri Arnold Poernomo juga disebut-sebut warganet, tetapi dalam konteks positif.

Berikut simak rangkumannya di bawah ini:

1. Skor yang lebih tinggi

Belinda meraih kemenangan setelah skor yang diraih lebih tinggi daripada lawannya, Rizkisyah Putra Singarimbun alias Kiki.

Akun Instagram @masterchefina mengumumkan juara season 11 ini sembari memberikan selamat kepada pemenang.

“Congratulations @belinda.mc11. You are the winner MasterChef Indonesia season 11. Tetaplah berkarya di dunia kuliner Indonesia dan membawakan makanan Nusantara ke seluruh dunia,” bunyi pengumuman pada Minggu (26/11/2023).

2. Tekanan yang berat

Belinda juga mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangannya melalui unggahan foto di Instagram.

Ia juga mengaku merasakan tekanan berat selama mengikuti MasterChef Indonesia.

“Banyak orang gak tau kalau the pressure itu sangat gede banget, especially for me yang gak pernah masak di depan camera dan jujur aja udah berkali-kali aku mau nyerah tapi I didn’t, and trust me aku udah selalu tetap berusaha untuk memberikan yang terbaik,” tulis Belinda Christina.

3. Chef Arnold juga dipuji

Chef Arnold Poernomo dipuji-puji warganet yang terlihat di kolom komentar akun Instagram-nya.

Ia dianggap memberikan nilai yang adil kepada Kiki sepanjang babak grand final berlangsung.

Chef Arnold juga sempat mengunggah video yang terlihat sedikit wajah Kiki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *